5 Fakta Menarik Kawasaki New KLX
Kawasaki New KLX 5 Fakta Menarik |
Belum lama ini Kawasaki Motor Indonesia (KMI) meluncurkan varian KLX terbaru dengan nama New KLX. Dijual pertama kali untuk pasar Indonesia pada tahun 2016, New KLX ini hanya dijual sebanyak 1.000 unit (sumber otomotifnet). Kenapa hanya 1.000 unit, kok KMI tidak produksi yang banyak saja? Berikut KangTrail bahas informasi terkait sepeda motor ini.
1. CBU (Completely Built Up)
New KLX CBU (Completely Built Up) |
Yap, New KLX ini diproduksi di luar Indonesia atau tidak diproduksi secara langsung oleh KMI. KMI sendiri mengimpor New KLX 150 ini dari Thailand. Di negara asalnya tersebut, New KLX ini dinamakan KLX 140G. Nama dan model yang diproduksi di negara gajah putih tersebut terlihat sangat mirip dengan KLX 140G versi Amerika.
Mengapa KMI hanya menjual New KLX sebanyak 1.000 unit?
Mungkin KMI masih mau mengetes apakah tipe sepeda motor seperti ini akan laku dipasarkan di Indonesia atau tidak. Pertimbangannya antara lain tidak adanya surat-surat seperti STNK dan BPKB dalam pembelian sepeda motor ini. Selain itu harga suku cadang yang relatif lebih mahal dikarenakan keseluruhan komponennya masih didatangkan langsung dari Thailand.
2. Motor Produksi Tahun 2005 Sampai Sekarang
New KLX Motor Produksi Tahun 2005 Sampai Sekarang |
Menurut info dari Wikipedia, KLX 140 pertama kali dibuat oleh Kawasaki pada tahun 2005. Sedangkan untuk pasar Amerika sendiri baru dikeluarkan pada tahun 2008. KLX 140 pertama kali dipasarkan di negara adidaya tersebut dengan dua tipe dan nama, yaitu KLX 140 dan KLX 140L.
Perbedaan kedua tipe KLX tersebut hanya pada ukuran velg dan ban. KLX 140 masih menggunakan ban dan velg ukuran 70/100-17 dan 90/100-14, sedangkan pada KLX 140L sudah menggunakan ukuran 70/100-19 dan 90/100-16 (ukuran velg sama dengan KLX 150S).
Tipe terbaru dari keluarga KLX 140 muncul pada tahun 2017 dengan nama KLX 140G. Perubahan yang dialami pada tipe KLX ini adalah dengan penggunaan jok yang lebih tinggi (33,9”) dan velg ukuran 18-21.
3. Awalnya Dikhususkan Untuk Anak-Anak Dan Pemula
New KLX Awalnya Dikhususkan Untuk Anak-Anak dan Pemula |
Pada awalnya klx 140 dipasarkan di Amerika khusus untuk pengguna anak-anak dan pemula. Ukurannya pun disesuaikan dengan menggunakan velg dan ban ukuran kecil. Biasanya mereka akan berlatih terlebih dahulu dengan menggunakan tipe sepeda motor ini, sebelum beralih ke tipe Special Engine (SE) seperti KX 85 atau KX 100.
Seiring besarnya permintaan akan produk sepeda motor ini khususnya di pasar Asia (dimana penggunanya sebagian besar adalah orang dewasa), kawasaki meluncurkan kembali varian KLX 140 dengan ukuran velg dan ban lebih besar lagi (KLX 140G) walaupun spesifikasi lainnya masih tetap sama.
4. Di Thailand Harganya Lebih Murah Dari KLX 150 BF
New KLX di Thailand Harganya Lebih Murah dari KLX 150 BF |
Di Indonesia New KLX dijual dengan harga Rp. 36,3 juta, dan KLX 150 BF seharga Rp. 33,3 juta (versi KLX 150 BF biasa, bukan SE/ X-TREME). Untuk pasar Thailand sendiri, Kawasaki menjual KLX 150G seharga 77.500 bath (1 bath bernilai Rp. 444.88 saat tulisan ini dibuat) atau sekitar Rp. 34,5 juta. Sedangkan Kawasaki KLX 150 BF sendiri dijual dengan bandrol 87.500 bath, sekitar Rp. 38,9 juta.
5. Bobot Paling Ringan dikisaran Harga Tersebut
New KLX Bobot Paling Ringan Dikelasnya |
Kawasaki New KLX memiliki bobot keseluruhan seberat 99 Kg. Dengan bobot tersebut, New KLX lebih unggul dibandingkan dengan Kawasaki KLX 150 BF (118 Kg) dan Honda CRF 150L (122 Kg). KangTrail sendiri sudah mencoba menaiki New KLX ini, menurut KangTrail motor ini tergolong sepeda motor trail yang sangat ringan untuk dikendalikan.
Meskipun memiliki bobot yang lebih ringan dikelasnya, New KLX ini memiliki bobot yang lebih berat dibandingkan dengan KLX 140 (93 Kg) dan KLX 140L (95 Kg). Tentunya perbedaan bobot yang dialami KLX 140 ini dikarenakan penggunaan velg dan ban yang lebih besar dibandingkan kedua tipe KLX tersebut.
Gimana sobat Trail, tertarik memiliki Kawasaki New KLX ini? Apabila ada yang ingin ditanyakan atau sobat Trail ingin memberi masukan tentang tulisan Kawasaki New KLX ini, silahkan untuk mengisi kolom komentar dibawah ya.
Salam Gas Pol.
5 Fakta Menarik Kawasaki New KLX
Reviewed by Kang Trail
on
November 30, 2018
Rating:
Tidak ada komentar